Save the date merupakan sebuah ungkapan yang sedang trend baru-baru ini. Kamu pasti tahu kalo kata-kata ini menyangkut tentang pernikahan. Dalam terjemahan bahasa Indonesia save the date artinya jangan lupa tanggalnya ya. Ucapan ini sering berada dikartu undangan pernikahan. Di Indonesia membuat kartu save the date untuk undangan online saja atau hanya untuk mengisi galeri instagram. Save the date card berbeda dengan kartu undangan pernikahan biasanya. Kartu ini tidak berisi benyak tulisan. Hanya ada keterangan nama calon mempelai dan tanggal pernikahan saja. Sementara wedding invitation biasanya berisi nama orang tua, turut mengundang, ucapan doa, dan sebagainya. Untuk membuat kartu save the date kamu sebaiknya perlu membuat sesuatu yang istimewa karena ini akan terjadi sekali seumur hidup. Berikut ini desain kartu save the date yang dapat menjadi inspirasi :
- Pakailah background foto prewedding
Kamu dapat menampilkan kemesraan pada kartu save the date ini. Kamu dapat menggunakan foto preweddingmu untuk background kartumu. Tidak harus memakai banyak kata. Kamu hanya perlu menulis nama kamu dan pasanganmu serta tanggal pernikahanmu.
- Pakai tulisan gold metalik dengan font besar
jika kamu memilih konsep yang elegan untuk pernikahanmu. Kamu tidak harus memakai background apapun pada kartu save the date cukup putih polos dengan tulisan besar berwarna gold metalik itu saja sudah membuat kartu save the date terlihat mewah. Kemudian kamu juga dapat memasukkan kartu tersebut pada sebuah box kecil yang diberi beberapa kelopak bunga melati. Kartu save the date akan terlihat lebih elegan ketika bunga melati tersebut menjadi layu, tetapi aroma melatinya akan tetap tercium ketika dibuka kotaknya.
- Pakailah tulisan berupa ukiran
Kamu dapat membuat kartu save the date menggunakan kayu, pastikan kayu tersebut sudah dipoles. Kamu dapat memilih model kayu yang kamu inginkan. Kamu dapat memilih kayu yang ukurannya cukup untuk menulis informasi tentang pernikahanmu. Setelah memilih kayu, kamu dapat memikirkan desain tulisannya, pastinya kamu dapat memakai tulisan yang berupa ukiran. Lebih menarik bukan?
Baca juga paket pernikahan murah di Bandung :https://tigadaracatering.id/paket-pernikahan-bandung
0 comments on “Makna Save The Date” Add yours →