Konsep pernikahan adalah sebuah rancangan yang dibuat untuk mempermudah para calon mempelai dalam melakukan persiapan pernikahan. Sebuah pesta pernikahan, harus dimulai dengan sebuah konsep yang jelas. Tanpa adanya konsep, kamu akan kesulitan dalam melakukan persiapan pernikahan karena bingung harus mengerjakan yang mana lebih dulu dan yang mana yang belakangan.
kami akan membantu kamu menyusun bagan konsep pernikahan. Yuk, disimak!
Bagan Konsep Pernikahan Berdasarkan Tema
Tentunya, saat memutuskan untuk mengadakan pesta pernikahan, kamu harus punya tema pernikahan.
Tema Pernikahan Modern
Jika kamu memilih untuk membuat konsep pernikahan modern, kamu harus pastikan dulu seperti apa konsep yang kamu inginkan. Jika punya budget, buatlah kue pernikahan yang benar-benar menunjukan inti dari tema pernikahanmu.
Tema Pernikahan Semitradisional
Acara pernikahan yang menggunakan tema semitradisional ini adalah pernikahan dengan konsep yang menggabungkan antara konsep modern dan tradisional yang dimodifikasi. Konsep pernikahan semitradisional ini memasukan unsur budaya, tetapi membuatnya lebih modern.
Saat melakukan modifikasi konsep pernikahan adat, pastikan kamu sudah diskusikan dengan keluarga dan orang-orang yang mengerti betul tentang adatmu.
Pernikahan di gedung
Gedung, adalah tempat paling favorit untuk melangsungkan pesta pernikahan. Kamu pasti sudah sering melihat gedung-gedung yang memang disewakan khusus untuk menggelar acara-acara, seperti pernikahan. Selain itu, saat menyelenggarakan pesta pernikahan di gedung, kamu tidak perlu lagi menyewa tenda, kursi, sound system, dan kebutuhan pernikahan umum lainnya, karena biasanya sudah disediakan di sana. Mengadakan acara pernikahan di gedung memang lebih praktis daripada di rumah atau hotel.
x. Jangan sampai kamu lalai akan hal-hal tersebut saat memilih konsep pernikahan di gedung ya.
Pernikahan di rumah
Orang-orang biasanya memilih melangsungkan pesta pernikahan di rumah karena biayanya relatif lebih murah daripada menyelenggarakan pernikahan di gedung atau hotel. Namun, melangsungkan pernikahan di rumah pun butuh banyak pertimbangan karena rumah ya rumah, tempat tinggal. Itu artinya kamu harus menyulap rumahmu sehingga jadi memadai untuk jadi tempat pesta. Kamu perlu sewa tenda, kursi, dan lain-lainnya.
Yang membuat biaya pernikahan di rumah lebih hemat adalah dekorasinya tidak semegah di gedung, bisa memasak sendiri atau menyewa juru masak dan tidak perlu pakai vendor catering, tidak harus membayar sewa tempat atau gedung, dan tidak ada batas waktu. Namun, ada juga hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat memilih konsep pernikahan indoor di rumah. Kedua, pastikan kamu menyediakan tempat parkir yang cukup. Jika lalai, bisa-bisa ada barang-barang yang hilang loh.
Pernikahan di tempat ibadah
Tidak jarang acara akad nikah atau pemberkatan diadakan di tempat ibadah, seperti masjid atau gereja. Tempat ibadah itu tempat suci, jangan sampai kamu membuat pesta yang menyalahi aturan tempat ibadah tersebut ya.
Pernikahan di taman
Orang-orang yang memilih mengadakan pesta pernikahan di taman biasanya punya konsep pernikahan rustic. Hal tersebut juga dapat meminimalisir biaya untuk dekorasi. Namun, ada juga kekurangan taman sebagai lokasi pernikahan, seperti akses toilet dan besarnya peluang masuknya tamu-tamu tidak diundang.
Bagan Konsep Pernikahan Berdasarkan Anggaran napkin near butter spreader on table
Dalam menyelenggarakan pesta pernikahan, anggaran jadi penentu segalanya.
Konsep pernikahan standar
Mengapa diberi nama «konsep standar?» Karena konsep pernikahan inilah yang paling sering dipilih oleh masyarakat.
Tigadara adalah catering dan Wedding Organizer wilayah Jabodetabek dan Bandung yang sudah berpengalaman dalam menyajikan aneka layanan Nasi box dan Paket Pernikahan di Berbagai Kota. Tigadara menyediakan beragam layanan Nasi box atau nasi kotak dan Paket Pernikahan dengan harga terjangkau. Sehingga layanan nasi box dan Paket Wedding kami dapat dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat.
Untuk info lebih lanjut, langsung saja kunjungi website kami di : www.tigadaracatering.co.id/ dan Instagram kami @cateringtigadara.
0 comments on “Pentingnya Pelajari Konsep Pernikahan Sebelum Melakukan Perencanaan Pernikahan” Add yours →