MENU NASI KUNING KOTAK UNTUK ACARA ULANG TAHUN ANAK

Karena perubahan zaman nasi kuning kerucut tersebut disulap menjadi nasi kuning yang disajikan dalam wadah kardus ataupun berbentuk bento kotak. Paket nasi kuning box murah yang ditawarka ini ada banyak dan harganya murah, tergantung isi dan lauknya.

Nah, bagi Anda yang ingin pesan menu nasi kotak sederhana untuk ultah anak, bisa tanyakan ke jasa catering perihal pewarna makanan yang dipakai. Seperti yang kita tahu, kini banyak sekali nasi box hingga tumpeng mini yang diwarnai macam-macam, seperti hijau hingga ungu. Si kecil memang pasti akan suka dengan warna yang menarik, namun perlu diperhatikan juga kesehatannya ya.

Lauk Pauk

Lauk pauk sebagai makanan pendamping dari makanan pokok. Lauk pauk ini memiliki fungsi sebagai sumber zat pembangun untuk tubuh. Makanan ini memiliki kandungan protein yang bisa didapat dari telur, daging merah, daging ayam, ikan, tahu dan tempe. Pada pilihan lauk di menu nasi kotak sederhana bisa lebih fleksible karena ada banyak sekali resep lauk pauk yang cocok untuk anak-anak. Sayur-sayuran

Anak-anak biasanya takut makan sayuran. Namun, Anda bisa tetap melengkapi menu nasi kotak sederhana dengan sayur-sayuran. Sayuran adalah salah satu elemen penting pada menu 4 sehat 5 sempurna terlebih lagi untuk masa pertumbuhan anak. Sayuran bisa menjaga daya tahan tubuh sehingga kesehatannya terjaga. Sayuran hijau adalah pilihan yang paling baik seperti bayam, brokoli, dll. Jika Anda ingin menambahkan sayuran pada menu nasi kotak sederhana ultah anak, maka bisa dibuat semenarik mungkin seperti pada bentuknya. Anda bisa memilih bentuk bunga atau bintang untuk wortel. Jadi, anak-anak bisa menikmati sayuran tanpa merasa mengerikan untuk memakannya.

Buah-buahan

Agar menu nasi kotak sederhana ultah anak ada makanan penutup atau pencuci mulut, maka Anda bisa tambahkan buah-buahan. Buah merupakan makanan yang kaya akan mineral dan vitamin. Kandungan air yang tinggi dan kaya serat juga sangat baik untuk kesehatan pencernaan. Jadi, buah mampu menjaga tubuh agar tetap bugar. Anda bisa memberikan buah seperti jeruk, anggur, semangka, melon, dll. Buah-buahan lain juga boleh saja, namun jangan pilih buah yang dominan rasa asamnya, karena si kecil bisa trauma makan buah.

Susu

Siapa bilang menambahkan susu di menu nasi kotak sederhana ultah anak adalah hal yang mustahil. Anda bisa menambahkan susu kotak kecil di box. Para tamu anak-anak tersebut pasti sangat suka. Susu adalah penyempurna menu untuk anak. Anda bisa memilih susu coklat yang pasti banyak di suka oleh anak-anak.

0 comments on “MENU NASI KUNING KOTAK UNTUK ACARA ULANG TAHUN ANAKAdd yours →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *