Konseling pernikahan merupakan prosedur pelatihan yang berbasis pengetahuan dan ketrampilan yang akan memberikan informasi mengenai seputar pernikahan. Konseling ini agar memberikan manfaat untuk kehidupan rumah tangga nantinya.
Setiap pasangan biasanya dianjurkan terlebih dahulu melalukan konseling pernikahan sebelum mereka resmi menikah.
Konseling pernikahan memiliki banyak manfat untuk anda dan pasangan anda dalam mengaruhi bahtera rumah tangga nantinya. Berikut beberapa manfaat mengikuti konseling pernikahan sebelum menikah yang harus kalian ketahui.
Merencanakan Kelaurga Harmonis
Melalui konseling pernikahan, anda dan pasangan akan diberikan bekal mengenai perencanaan berumah tangga yang baik dari mulai membangun komunikasi yang baik dengan pasangan, cara menghadapi isu rumah tangga, membangun komunikasi dengan mertua, dan mengelola keuangan keluarga serta peran dan tanggung jawab suami istri.
Menghadapi Isu Rumah Tangga
Saat mengikuti konseling, sering ditanyakan apa penyebab perceraian dalam rumah tangga, dengan apa nantinya membesarkan anak, dan apa yang harus dilakukan ketika muncul pertengkaran. Dengan mengikuti konseling pernikahan akan dapat mengubah perasaan negatif yang biasanya muncul di benak calon pasangan.
Mencegah Perceraian
Manfaat konseling pernikahan adalah mencegah perceraain. Konseling perperan untuk meningkatkan segi kebahagiaan pada kehidupan pernikahan nantinya. Namun manfaat yang paling mendasar adalah mencegah perceraian hal ini karena melalui konseling pernikahan anda dan pasangan akan diajak mengidentifikasi ketakutan, nilai-nilai, keyakinan, kebutuhan dan keinginan untuk membina rumah tangga kelak.
Berbagi Pengalaman degan Konselor
Pengalaman seorang konselor mengenai perniakhan pasti telah melewati banyak hal yang bisa membantu calon pasangan untuk menyelesaikannya. Sehingga pasangan akan memiliki wawasan masalah yang akan timbul sebelum mengambil keputusan. Selain itu, minimnya pengalaman seringkali mengarahkan anda ke jalan yang salah.
Membantu Mengelola Keuangan
Konseling pernikahan dapat membantu membuat anggaran keungan yang tepat saat anda berumah tangga. Dan membantu mengarahkan siapa yang bertanggung jawab pada anggaran tersebut.
Mempersiapkan Kehamilan
Manfaat lain dari konseling pernikahan adalah cara mempersiapkan kehamilan dengan baik. Termasuk kapan waktu yang tepat untuk hamil, menghitung ajrak kehamilan yang aman serta menyusun langkah mempersiapkan kehamilan dan persalinan. Selain itu konseling akan memberikan informasi mengenai tentang membesarkan anak, pola asuh dan menentukan pendidikannya.
Dengan konseling pernikahan anda akan mendapatkan informasi dan membuka wawasan yang luas tentang berumah tangga.
0 comments on “MANFAAT KONSELING PERNIKAHAN UNTUK KELANGGENGAN RUMAH TANGGA” Add yours →