Pernikahan merupakan peristiwa yang sakral karena pernikahan tidak akan mungkin terjadi dua kali. Untuk itu pernikahan harus di laksanakan dengan sempurna agar dapat di kenang sepanjang hidup. Dalam menyelenggarakan acara pernikahan tentunya setiap calon pengantin selalu ingin mendapatkan yang terbaik.
Adanya suatu acara pernikahan biasanya di tandai dengan adanya tenda pernikahan. Biasanya hal yang paling pertama dilihat oleh para tamu undangan adalah tenda dan dekorasinya. Anda perlu tahu hal-hal apa saja yang harus diperhatikan dalam memilih tenda.
- Dekorasi Tenda
Biasanya saat anda memilih paketan pernikahan, anda akan mendapatkan tenda beserta dekorasinya kecuali dekorasi untuk pelaminan. Dekorasi tenda merupakan manik-manik untuk menghias tenda. Jika anda ingin menambahkan dekorasi sesuai yang anda inginkan, anda dapat menyewanya dan tentunya ada biaya tambahannya juga.
- Kuantitas
PendAnda perlu memperhatikan kuantitas kursi dan meja perasmanan. Kebanyakan vendor menyewakan paket komplit tapi jumlah kursi yang di sediakan kurang. Hitung jumlah tamu undangan yang akan datang agar dapat di sesuaikan dengan jumlah kursinya.
- Paket Komplit
Biasanya rental tenda menyediakan paket pernikahan. Mulai dari tenda, dekorasi tenda, peralatan perasmanan, meja perasmanan, dan kursi. Anda dapat menyakannya agar pada saat acara anda tidak memerlukan banyak vendor.
- Kualitas
Kualitas tenda merupakan hal yang sangat penting apalagi untuk acara pernikahan. Banyak vendor yang menyewakan tenda atau paket pernikahan dengan murah tapi kualitas yang di berikan kurang bagus. Anda perlu mencari vendor yang benar-benar terpercaya dari kualitas dan kuantitasnya.
- Harga Sewa
Harga tenda biasanya bervariasi tergantung dari kebutuhan acara anda. Tapi carilah harga tenda yang murah namun terpercaya. Agar biaya yang dikeluarkan lebih sedikit.
0 comments on “Hal yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Tenda” Add yours →