Gaun Pengantin Muslimah Yang Bergaya Modern

Pada dasarnya setiap muslimah atau calon pengantin ingin terlihat seperti putri, anggun, dengan ballgown sangat terwakili. Ballgown akan terus disukai karena mereka senang tampil seperti princess. Permintaan gaun pengantin muslim akan terus meningkat seperti tahun-tahun sebelumnya, hanya desainnya saja yang berubah.
Dibawah ini adalah beberapa macam gaun pengantin muslimah yang bergaya modern, antara lain:

1. Bergaya Semi Tradisional dengan Kebaya dan Siger Jika biasanya hari pernikahan
dengan memilih warna lain. Ladies bisa memilih mengenakan kebaya dari bahan brokat dengan pilihan warna pastel atau soft pink untuk memberikan kesan lebih modern. Penampilan Ladies juga bisa lebih memukau dengan tambahan detail tail panjang menjuntai. Tak lupa, jika Anda berasal dari Sunda, kenakan mahkota Siger sebagai ciri khas pengantin perempuan Sunda untuk memberikan kesan tradisional pada hari pernikahan Anda.

2. Tetap Syar’i dengan Gaun dan Kerudung Panjang
Terkadang kita sebagai perempuan berhijab kerap khawatir apakah gaun pengantin yang digunakan terlalu pas di badan sehingga terkesan memamerkan lekuk tubuh, terutama di bagian dada. Jika Ladies merasakan hal serupa, coba padukan gaun pengantin Anda dengan kerudung panjang. Kemudian pilih gaun yang memiliki detail lebih banyak di bagian rok agar gaun pengantin Anda tetap terlihat menawan. Pusatkan juga perhatian pada kerudung dengan memberinya hiasan seperti crown dan veil.

3. Ball Gown
Tampilan gaun pengantin model ball gown milik aktris Citra Kirana ini bisa menjadi salah satu inspirasi bagi Anda para pengguna hijab yang sedang merencanakan pernikahan. Gaun ini juga dilengkapi dengan rok berpotongan A-line sehingga tidak terlalu menonjolkan bentuk tubuh sang pengantin. Untuk menyempurnakan penampilan, gaun pengantin Citra Kirana ini dilengkapi dengan veil dengan detail payet yang menjuntai panjang, sangat cocok digunakan bagi Ladies yang ingin menikah dengan konsep elegan.

4. Anggun dalam Balutan Gaun Ruffle
Bagi Ladies yang ingin benar-benar tampil beda dari pengantin pada umumnya. Anda bisa memilih gaun berwarna coklat muda dengan detail lipit di bagian dada dan puff ruffle di bagian pundak. Jika umumnya gaun pengantin memiliki potongan A-line atau memiliki ekor yang menjuntai, kali ini coba pilih gaun dengan model rok ruffle untuk menghadirkan kesan anggun sekaligus elegan. Agar tidak terlalu sederhana, minta penata hijab Anda untuk memberikan sentuhan menarik lewat aksesori hijab dari manik-manik atau payet bernuansa senada dengan gaun.

5. Padukan Gaun Model Kebaya dengan Kerudung Panjang
Jika Anda tetap ingin mengenakan kebaya namun tak mau terkesan memamerkan bagian dada, Ladies bisa menyiasatinya dengan mengenakan kerudung panjang. Untuk memberikan kesan yang berbeda, pilih kerudung penuh detail bordir atau payet di bagian dada, lalu tambahkan veil panjang yang menjuntai. Agar tak tampak biasa, pilih model kebaya brokat panjang yang dipadukan dengan kain songket warna pastel.

0 comments on “Gaun Pengantin Muslimah Yang Bergaya ModernAdd yours →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *