Pernikahan adalah momen yang terindah dan tidak dapat dilupakan pada kehidupan semua orang. Pernikahan juga momen yang sangat ditunggu-tunggu bagi semua calon pengantin, momen yang bahagia ini merupakan tanda bahwa orang tersebut akan masuk dalam tingakatan baru kehidupan yaitu berumah tangga. Akan tetapi, pernikahan tentu membutuhkan biaya dan biaya pernikahan tidak lah murah. Kamu membutuhkan persiapan yang panjang serta proses yang tidak singkat.
Jadi sebelum kamu betul-betul mempersiapkan pernikahan, baiknya pahami terlebih dahulu situasi dan kondisi keuangan kamu pada sekarang ini, apakah sudah mampu dalam segala hal? Terutama dalam hal keuangan. Karena akan banyak kebutuhan yang diperlukan untuk memenuhi prosesi pernikahan, mulai dari sewa gedung pernikahan, catering, busana pengantin serta keluarga, undangan, hiburan, hingga souvenir, dan tentunya masih banyak lagi.
Dan untuk mempersiapkan prosesi pernikahan, berikut ini hal yang dapat kamu lakukan supaya hari pernikahan kamu dan pasangan kamu dapat berjalan dengan lancar.
1. Tentukan Hari Pernikahan Dari Jauh Hari
Dalam menentukan hari pernikahan ada baiknya dari jauh-jauh hari sebelum hari H, pastinya akan membuat kamu serta pasangan kamu memiliki waktu yang sangat cukup dalam mempersiapkan biaya pernikahan. Lain dari itu, kamu serta pasangan kamu pun mempunyai waktu yang banyak untuk meriset agar persiapan pernikahan kalian lebih matang lagi.
Dan juga apabila kamu menentukan tanggal pernikahan dari jauh-jauh hari, kamu dapat melunasi semua biaya pernikahan dengan harga yg lebih murah dibanding dengan kemudian hari yang kemungkinan harga nya akan naik jauh lebih mahal.
Cara lainnya ialah kamu dapat menghindari hari pernikahan pada hari sabtu, karena biasanya biaya sewa untuk pernikahan lebih tinggi dibandingkan dengan hari lainnya.
2. Urutkan Persiapan Pernikahan Berdasarkan Prioritas
Lokasi untuk acara pernikahan kamu serta pasangan kamu akan menjadi prioritas utama dalam mempersiapkan pernikahan. Supaya kamu bisa tau apa saja yang harus disiapkan dan mana saja yang harus lebih dahulu dipenuhi, kamu dapat mencoba menulis kebutuhan tersebut. Dan ketika semuanya sudah terdaftar, kamu bisa mengurutkan kebutuhan tersebut yang mana yang harus menjadi prioritas utama.
Contohnya, pada urutan pertama ialah lokasi wedding, lalu rias busana pengantin, sepatu pengantin, bunga pengantin, dll. Urutkan dari yang benar-benar prioritas sampai yang hanya menjadi pelengkap saja. Dengan cara ini kamu akan semakin memiliki arah untuk mempersiapkan pernikahan kamu.
3. Alokasikan Dana Untuk Kebutuhan Yang Lebih Spesifik
Contohnya, kamu sudah memiliki target untuk mulai dari bulan pertama sampai tiga bulan ke depan kamu harus mengumpulkan uang DP lokasi pernikahan. Maka kamu wajib mengalokasikan dana untuk membayar lokasi kamu pada tiap bulan. Kamu serta pasangan kamu dapat saling membantu dalan mengalokasikan pendapatan kalian berdua selama 3 bulan kedepannya untuk membayar cicilan lokasi pernikahan kamu, contohnya 20% dari jumlah pendapatan kalian, yaitu Rp. 12.000.000. Berarti pada sebulan sekali kamu dan pasangan dapat mengumpulkan sebesar Rp. 2.400.000 dan juga selama 4 bulan kalian dapat mengumpulkan Rp. 9.600.000,- dengan dana yang sebesar ini kalian dapat gunakan untuk membayar DP lokasi pernikahan serta beberapa keperluan lainnya.
4. Manfaatkan Diskon Dan Kartu Kredit
Ada baiknya keperluan pernikahan dijual dengan harga potongan yang signifikan. Kamu dalat memanfaatkan diskon ini dengan baik dan rajin untuk mencari informasi seputar perlengkapan pernikahan serta harga-harga nya. Terkadang dengan kartu kredit kamu juga dapat menyumbang sedikit potongan harga melalui promo yang diberikan. Dan jangan lewatkan juga kesempatan itu, akan tetapi kamu juga harus dapat mengontrol diri dalam berbelanja dengan kartu kredit.
Nah, itulah beberapa cara untuk mempersiapkan pernikahan serta menghemat biaya pernikahan yang dapat kalian lakukan dari sekarang. Dengan mencoba cara diatas, kemungkinan besar kamu dapat mengumpulkan dana dengan cepat dan dapat meminimalisir kebutuhan lainnya.
0 comments on “CARA MEMPERSIAPKAN DAN MENGHEMAT BIAYA PERNIKAHAN” Add yours →